Menikmati Keindahan Alam Di Angkringan Kayu Gunung Gemblung


Gemblung merupakan nama dari sebuah dusun terpencil yang  berada di kawasan pegunungan rajekwesi, dusun terpencil ini merupakan bagian dari Desa Kendalrejo kecamatan Durenan. Dusun Gemblung memiliki akses jalan yang cukup sulit dan sempit,  lebar jalan nya hanya sekitar dua meter saja, ditambah lagi dusun ini hanya terdiri dari beberapa puluh kepala keluarga hal ini seakan-akan membuat dusun gemblung menjadi sebuah dusun yang agak terisolir.

Jalan utama menuju gemblung
Namun siapa yang sangka bahwa di sepanjang perjalanan menuju dusun ini menyuguhkan sebuah pemandangan alam yang sangat indah. Barisan tebing-tebing nan  curam serta  hijaunya rerumputan alang alang membuat medan yang sulit dan sangat menanjak ini menjadi tidak begitu terasa. Salah satu yang paling menarik dan indah di lokasi ini adalah pada sebuah bukit kecil yang terletak di kawasan gunung gemblung. Di kawasan gunung gemblung ini kita dapat melihat  serta menikmati keindahan kecamatan durenan secara utuh serta keindahan kota Tulungagung dengan mata telanjang. 

Angkringan kayu dan papan foto ala instagram
Lokasi  yang strategis dan berpotensi ini pun nampaknya dimanfaatkan oleh sekelompok pemuda untuk mendirikan sebuah obyek wisata sederhana yakni sebuah angkringan kayu dan sebuah papan obyek foto ala instagram yang berada di atas sebuah bukit kecil. Tak butuh waktu lama angkringan kayu ini pun segera menjadi primadona bagi warga durenan serta para pengunjung dari daerah lain. Angkringan kayu gunung gemblung  kini tiap hari nya selalu di kunjungi oleh pengunjung baik yang dari luar kota maupun di dalam kota.
Gemblung in Love (Foto by Mas Kentung Durenan)

Tak hanya angkringan kayu saja yang selalu ramai menjadi obyek foto , beberapa spot indah pun juga telah di beri sentuhan oleh para pemuda di desa ini sehingga menjadi tampak lebih indah dan cantik. salah satunya adalah sebuah lekukan berbentuk hati (Gemblung in Love)  yang kini sering di jadikan area foto para pengunjung terutama mereka yang membawa pacar atau pasangan nya. 
Bahagia tuh di gunung gemblung
Namun tak lepas dari sebuah keterbatasan area wisata gunung gemblung  ini masih belum memiliki lokasi parkir yang sangat memadai. Sehingga kebanyakan pengunjung memarkir kendaraan di pinggiran jalan, jadi untuk parkirnya pun juga harus benar-benar di tata rapi karena area jalan yang hanya selebar dua meter ini sering sekali di lewati kendaran penduduk sekitar yang biasanya membawa muatan di sepeda motornya. Jadi kita sebagai pengunjung  yang baik Jangan sampai menghalangi dan mengganggu aktifitas dari penduduk sekitar.  Semoga saja kedepannya lokasi ini tertata dan terkelola dengan baik sehingga bisa menjadi destinasi wisata baru bagi kota Trenggalek. 

Jangan lupaKunjungi juga WEB Kami tukangdolantrenggalek.com



Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Menikmati Keindahan Alam Di Angkringan Kayu Gunung Gemblung"

Post a Comment