Mungkin nama pantai yang satu ini tidak begitu terkenal dari pada pantai pantai lain yang berada di kecamatan munjungan. Pantai dukuh memang merupakan sebuah pantai yang menurut saya memiliki akses jalan yang sulit dan agak membingungkan rutenya, hal ini di karenakan banyaknya jalan setapak yang bercabang di sekitar area pantai ini. kondisi inilah yang sering membuat pengujung dari luar kecamatan ataupun luar kota menjadi bingung untuk menuju pantai dukuh ini apa lagi di sepanjang perjalanan sangat lah jarang kita jumpai orang orang yang sedang beraktifitas sehingga kesempatan untuk menanyakan lokasi pantai dukuh pun juga sempit.
|
pesisir pantai dukuh munjungan |
Pantai dukuh ini memiliki deburan ombak yang sangat kencang serta bibir pantai yang sangat luas dan lebar serta memiliki tebing yang sangat indah, dari atas tebing ini kita bisa menikmati deburan ombak serta pemandangan pantai secara utuh di sebelah sisi kiri tebing ini juga terdapat sebuah pantai kecil yang bermaterikan bebatuan bulat bulat. Pantai ini juga sangat lah sepi namun kita masih bisa menjumpai beberapa aktifitas penduduk yang sedang berkebun dan memancing di tebing karang. Satu hal yang membuat saya cukup terkaget ketika menginjakkan kaki di pantai ini adalah masih banyak nya biawak-biawak liar yang berkeliaran di pesisir pantai dan ukurannya pun sangatlah besar hampir sebesar paha orang dewasa.
|
Tebing karang pantai dukuh |
|
Tebing karang pantai dukuh |
Pantai sepi ini menurut saya pribadi memang belum layak untuk menjadi sebuah destinasi wisata pantai namun bagi kalian yang hobi akan traveling dan ingin menambah pengalaman baru saya rasa pantai dukuh ini layak untuk kalian kunjungi.
|
Pantai kecil bebatuan di sisi tebing |
Jalan menuju pantai dukuh ini dapat kita temui dalam perjalanan saat menuju pantai ngadipuro kalau tidak salah ada banner yang bertuliskan pantai dukuh di gang masuknya. Menuju pantai dukuh ini sepanjang jalan kita akan menghirup harum aroma cengkeh yang tajam menusuk hidung hal ini karena daerah ini merupakan kawasan kebun cengkeh yang sangat luas, bahkan di sepanjang jalan pun hanya akan ada pohon cengkeh yang menghiasi sisi kiri dan kanan jalan. Mengingat rute yang cukup membuat bingung tadi untuk selebihnya saya saran kan untuk bertanya saja jika menjumpai penduduk sekitar yang sedang berkebung. Demikianlah artikel tentang pantai dukuh kecamatan munjungan semoga artikel ini bermanfaat bagi kalian yang suka traveling dan fotografi.
|
Sunset di pantai dukuh |
0 Response to "Pantai Dukuh Munjungan "Pantai Sunyi Dengan Ombak Laut Selatan""
Post a Comment