Sempat Ricuh Akhirnya Persiga Mampu Balas Kekalahan Dari Lamongan FC (2-1)


Pertandingan yang dilaksanakan pada hari ini Minggu September 2017 sebenarnya bertempat di stadion Minak Sopal Trenggalek, namun dikarenakan di stadion tersebut sedang diselenggarakan turnamen liga santri maka Persiga harus mencicipi laga kandang rasa tandang di stadion Brawijaya Kediri.

Laga kandang rasa tandang ini memang terasa cukup sulit dilalui oleh persiga hal ini nampak pada kebuntuan gol di awal awal babak pertama, bahkan Persiga sendiri harus menelan pil pahit dengan kebobolan terlebih dahulu di stadion Persik Kediri ini. 

Sempat ricuh saat pertandingan
Barulah pada babak kedua menjelang menit menit terakhir Persiga mulai menemukan irama permainan dan menciptakan gol gol indanya. Salah satu gol yang sempat mengundang kontroversi adalah hadiah pinalti yang di berikan wasit untuk Persiga dan tentunya ini menuai protes dari para pemain Lamongan FC bahkan sampai sampai terjadi kericuhan yang mengakibatkan permainan berhenti beberapa saat.

Tentunya kemenangan 2-0 ini tak lepas dari totalitas para suporter galak mania yang tak kenal lelah dan letih dalam menyorakkan dan memberi dukungan semangat bagi tim kesayangannya. Bahkan dalam laga luar kandang ini tampak begitu ramai dan banyak para Galak Mania yang ikut serta dalam pertandingan ini.

Kedepannya Persiga akan melawan Blitar United di Kota Blitar diharapkan pada pertemuan berikutnya Persiga bisa mengalahkan Blitar United mengingat pertandingan kemarin berakhir dengan skor kaca mata.

Simak yuk cuplikan gool dari kedua belah kesebelasan.....


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Sempat Ricuh Akhirnya Persiga Mampu Balas Kekalahan Dari Lamongan FC (2-1)"

Post a Comment