Bahaya Sampah Plastik Mikro Bagi Manusia dan Lingkungan


Sampah Plastik Mikro
: Sampah memang kerap menjadi masalah yang sangat sulit untuk diselesaikan terutama di kota-kota Metropolitan. Utamanya adalah sampah plastic yang sangat sulit sekali di hancurkan bahkan akan tetap utuh meski seudah terkubur selama bertahun-tahun.

Hal paling menakutkan lain adalah ketika sampah plastic ini berkumpul pada genangan sungai atau pun laut. Sampah yang menumpuk pada laut dan sungai ini sebenarnya sedang mengalami proses pengurain dengan sangat lamban.

Proses urai yang lamban ini menciptakan polemic baru yakni sampah plastic dengan ukuran mikro yang bercampur baur dengan air laut atau sungai. Masalahnya adalah pada jumlah sampah yang ada, tidak begitu mengkwatirkan jika jumlah sampah yang menumpuk ini hanya beberapa kilo saja. Namun jika sudah sampai hitungan ratusan Ton bayangkan berapa jumlah plastic mikro yang di hasilkan oleh gundukan sampah tersebut.

Munculnya plastik-plastic ukuran mikro ini justru lebih mengkhwatirkan lagi, pasalnya dalam skala mikro plastik tetaplah berwujud plastik yang bisa dengan mudah bercampur baur di dalam air bahkan ketika terhirup masuk ke dalam organ tubuh ikan dan hewan laut lainnya.

Bahaya yang di timbulkan sampah plastik mikro terhadap manusia :

Dalam hal ini manusia ibarat menaruh bom waktu untuk diri sendiri, sampah-sampah yang di buang ke laut atau sungai efeknya pasti akan kembali lagi kepada manusia tanpa disadari. Air yang tercemar dan juga hewan laut yang sudah tercemar plastik mikro ini sangat berbahaya jika di konsumsi oleh tubuh, antara lain adalah:
 
Penyumbatan darah
Plsatik mikro yang bercampur dengan air tentu akan sangat berbahaya jika masuk kedalam tubuh, baik di minum atau saat mengkonsumsi ikan yang tercemar oleh sampah ukuran mikro ini. Plastic mikro yang sudah berhasil masuk kedalam tubuh tentu akan bercampur dengan darah dan mengalir keseluruh bagian tubuh dan bisa menyebabkan penyumbatan pada saraf yang rawan.
 
Kanker dan keracunan
Sudah bisa di pastikan sampah mikro ini dapat memicu perkembangan dari sel kanker yang ada di dalam tubuh. Kandungan racun petro-polymers pada plastik yang masuk ke dalam tubuh juga dapat menyebabkan keracunan jangka panjang bagi manusia.
Selain berakibat buruk bagi manusia sampah plastic ini juga sangat menganggu ekosistem laut yang tercemar, antara lain :
 
Mesin Pembunuh Hewan laut
Sebuah studi menyebutkan bahwa hewan laut banyak ditemukan mati secara mengenaskan akibat menelan dan keracunan sampah plastic. Salah satu contoh yang pernah mengagetkan dunia maya adalah penemuan burung camar dan juga bangkai paus yang berisi penuh dengan sampah tak terurai.
 
Pencemaran terhadap air laut
Jumlah sampah yang semakin tak terkendali di tambah juga dengan sampah plastiK mikro yang bercampur dengan air membuat keadaan laut menjadi semakin tidak kondusif untuk tempat hidup bagi habitat lain. Laut yang tidak sehat sangat berbahaya bagi manusia dan hewan yang berada di sekitarnya.
 
Melihat banyaknya bahaya akan sampah plastik mikro di atas tentunya kita sebagai insan yang sadar lingkungan tidak boleh berdiam diri menyaksikan hal tersebut. Mulailah dari diri sendiri untuk menjaga kebersihan dan terutamanya untuk tidak membuang sampah kesungai, karena sampah-sampah yang berkumpul di sungai ini tanpa kita sadarai akan berkumpul dan menyatu di lautan.




Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Bahaya Sampah Plastik Mikro Bagi Manusia dan Lingkungan"

Post a Comment