Coban Wonoasri ” Indah Tersembunyi Dalam Hutan Nan Asri”


Pesona alam dari wilayah Munjungan memang masih saja memancar dan menyimpan setiap keindahan alamnya secara apik nan menarik. Tersembunyi di bawah kaki pegunungan dan hutan yang rimbun inilah salah satu mascot andalan dari wisata Kecamatan Munjungan berada, namanya adalah jurug wonoasri sebuah jurug dengan debit air yang sangat deras dan memiliki keindahan yang sangat khas pada struktur tebing dan aliran sungainya. Jurug wonoasri sendiri dalam bahasa jawanya memiliki dua buah makna yakni wono yang berarti hutan lebat dan asri yang mempunyai artian indah atau sedap di pandang mata. Maka tak heran jika dalam sepanjang perjalanan menuju jurug ini kita nantinya akan disuguhi oleh pemandangan alam yang sangat apik dan sejuk khas daerah pegunungan. Dengan segala pesona dan keindahan yang disuguhkan di kawasan ini maka tak bisa di pungkiri jika  wonoasri ditempatkan sebagai salah satu detinasi wisata air terjun terindah yang di miliki oleh Kabupaten Trenggalek.
Sedia pelampung sebelum berenang
Untuk tata kelolanya pengelolaan sendiri kawasan wisata wonoasri sudah bisa dikatakan sangat baik, banyak taman-taman bunga yang di buat di sekitar kanan kiri jalan menuju lokasi jurug. Selain itu pula terdapat pos penjaga, tempat untuk ganti pakaian, dan beberapa pelampung gratis untuk mandi  juga di sediakan demi  keamanan dan kenyamanan para pengunjung. Pada kawasan lokasi wonoasri ini kita akan menjumpai dua buah aliran sungai dimana salah satunya terdapat sebuah kedung yang di namai dengan kedung perahu. Kedung perahu sendiri adalah sebuah kolam alam dengan kedalaman 2,5 meter memiliki arus yang sangat deras membuat kedung ini membutuhkan pengawasan khusus jika hendak berenang di kawasan ini. Bahkan terdapat papan peringatan yang mengharuskan dibawah pengawasan penjaga pos jika hendak berenang atau sekedar mandi di kedung perahu, tentunya harus mengenakan pelampung juga agar lebih aman. 
Kedung Prahu dengan kedalaman 2,5 meter
Membahas tentang segala  keindahan pada jurug ini memang tidak akan pernah ada habisnya. Nah sekarang bagaimana dengan rute perjalanannya, mengingat Munjungan sendiri cukup dikenal sebagai salah satu kecamatan dengan medan yang yang cukup sulit dan kerap terjadi kecelakaan. Untuk jalan menuju Munjungan  sudah bisa dipastikan jauh lebik bagus dari pada beberapa tahun yang lalu, mulai dari kecamatan Kampak hingga sampai pada Kecamatan Munjungan keseluruhan jalan telah berganti dengan aspal hot milk yang tentunya sangat membuat kita nyaman dalam berkendara. 

Gardu pandang di coban wonoasri
Namun perlu saya ingatkan lagi agar tetap berhati hati  dalam berkendara, terutamanya jika sudah sampai pada area kawasan rengkek rengkek yang memang terkenal sering terjadi kecelakaan. Kurangi kecepatan semaksimal mungkin jika sudah menjumpai turunan dan papan peringatan pada bahu kiri jalan karena dari sinilah biasanya para pengunjung lengah dan lalai hingga kerap terjadi rem yang nyeplus  diakibatan kaget terlalu panas pada piringan cakram. Sedikit saran juga dari saya  jangan gunakan motor matic jika memang belum pernah sekalipun berkunjung ke daerah Munjungan, jangan lupa juga untuk berhenti jika dirasa rem sudah mulai tidak berfungsi dengan baik. Lebih baik menunggu dinginnya kampas rem dan melanjutkan perjalanan lagi jika memang dirasa sudah berfungsi kembali.
Wana wisata Coban Wonoasri
Untuk rute menuju kawasan wisata jurug wonoasri  bisa dikatakan sangatlah mudah sekali, ketika kita sudah sampai di kecamatan munjungan kita cukup belok kiri pada pertigaan pasar Masaran dan melaju terus hingga menjumpai sebuah pertigaan pada desa bangun. Di pertigaan ini kita belok kiri lagi dan terus lurus hingga memasuki jalan cor dari semen  dimana jalan cor semen inilah yang akan mengantar kan kita menuju langsung ke lokasi parkir wisata wonoasri. Sesampai di parkiran kita cukup berjalan saja beberapa meter serta melewati sebuah jembatan dan sampailah pada lokasi jurug wonoasri yang indah ini. Selamat berwisata dan jangan lupa untuk buang sampah pada tempatnya ya.. Cek vidionya di bawah ya....









Subscribe to receive free email updates:

2 Responses to "Coban Wonoasri ” Indah Tersembunyi Dalam Hutan Nan Asri”"