Paper Rool Selebsari Galak Mania


Dalam sepak bola kreatifitas supporter dan semangat kekompakannya juga ambil bagian dalam kemenangan tim kesayangan mereka. Selain yel yel dan lagu kebanggan tim ada salah satu hal menarik yang selalu di tunggu tunggu oleh para penonton sepak bola baik  yang ada di rumah maupun di lapangan. Ya selebrasi  Paper rool selalu menjadi pemandangan yang sangat menarik dan indah di pandang walau ujung-ujungnya juga nyampah di lapangan.

Namun walau nyampah penggunaan paper rool dalam dunia sepak bola ini memang diperbolehkan dan belum ada larangan yang menyatakan atas penggunaan dari kertas gulung ini. banyak club club bola raksasa baik Nasional maupun internasional yang para suportenya menggunakan paper rool sebagai sebuah selebrasi.
Tak hanya indah namun tentu ini juga menjadi sebuah sock terapi bagi pemain lawan yang menunjukkan betapa solid dan besarnya semangat dari para suporter.

Untuk Persgia Fc sendiri para suporternya juga tidak ketinggalan ikut meramaikan paper rool selebrasi ini. Tepatnya saat menjamu tim Mojosari putra para galakmania kompak melemparkan paper rool dan hampir memenuhi sisi tribun stadion minak sopal. Sontak deburan hujan paper rool dari atas tribun membuat pertandingan menjadi lebih berwarna dan yang tak kalah penting menunjukkan betapa kompak supporter  galak mania.

Harga paper rool sendiri bisa di bilang lumayan mahal per gulung dari kertas kasir ini ternyata di bandrol dengan harga sekitar 4000 rupiah dimana tiap pack nya berisi 10 buah paper rool. Tapi untuk mereka yang gila dengan bola harga segitu bukanlah seberapa.


Penggunaan paper rool terkadang juga menuai pro dan kontra, dimana banyak yang beranggapan penggunaan nya terlalu dia anggap buang buang kertas, semakin banyak kertas yang terbuang semakin banyak pula pohon pohon bahan baku kertas yang akan terus di tebang. Selain itu selebrasi ini juga kerap menggangu jalan pertandingan dimana kertas gulung yang memenuhi lapangan bisa menggangu aktivitas permainan bola jika tidak di bersihkan.



Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Paper Rool Selebsari Galak Mania"

Post a Comment